Sajian Hangat dan Bergizi, Coba Resep Sup Ikan Bawal Ini!

 

Hindunnisa.com Keseharian sebagai ibu rumah tangga sangat kompleks. Salah satu yang rutin dilakukan diantaranya memilih menu yang lezat dan juga sehat untuk keluarga. Sup bisa jadi andalan yang "ramah di perut" dan cocok disajikan saat cuaca dingin. 

Jika bosan dengan sup ayam, moms bisa memilih sup ikan bawal yang tak kalah enak. Menu ini juga jadi salah satu favorit saya, karena termasuk masakan yang simple. Sebelum ke resepnya, yuk.. kenali apa saja manfaat dari ikan bawal ini!. 

Sekilas tentang Ikan Bawal 

Ikan air tawar yang satu ini harganya relatif murah dengan rasa yang cukup enak. Selain itu ikan bawal memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut ini beberapa manfaat ikan bawal untuk kesehatan:

Sajian Bergizi untuk Kesehatan Otak 

Ikan bawah dapat menjadi menu yang tepat untuk menunjang otak anak. Kaya akan kandungan EPA dan DHA yang tentunya baik untuk perkembangan neurkognitif anak.

Dapat Mengurangi Risiko Kanker

Ikan menjadi salah satu menu rekomendasi yang dapat membantu menurunkan risiko kanker misalnya kanker prostat pada pria atau kanker payudara pada wanita. Ini terkait dengan kandungan asam lemak omega 3 dan antioksidan pada ikan bawal.

Baik untuk Kesehatan Mata

Ikan bawal juga mengandung vitamin A dan omega 3 yang dapat membantu mengurangi risiko mata mengalami degenerasi makula karena usia.

Dapat menurunkan risiko masalah kesehatan jantung

Mengkonsumsi ikan dapat menurunkan risiko terjadinya masalah pada jantung. Ini karena asam lemak omega 3 yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat yang ada pada tubuh. Selain itu manfaat lainnya dapat menurunkan kadar lemak jahat atau trigliserida serta membantu memperbaiki detak jantung agar lebih normal.

Baik untuk kesehatan tulang

Ikan bawal mengandung vitamin D yang tinggi sehingga membantu menguatkan tulang.

Resep Sup Ikan Bawal

Moms yang ingin membuat sup ikan bawal bisa membuatnya sendiri di rumah dengan mudah. Saya sendiri biasanya menambahkan kemangi agar rasanya lebih "khas". 

Bahan-bahan :

  • 2 ekor Ikan bawal putih
  • 1 buah Jeruk nipis
  • Bawang putih 3 siung (geprek)
  • Bawang merah 5 siung (iris tipis)
  • Daun bawang 2 batang (iris kasar)
  • Seledri 2 batang (iris kasar)
  • 3 lembar Daun jeruk
  • Jahe 3 cm (geprek)
  • Serai 2 batang (geprek)
  • Tomat 1 buah (potong kasar&buang biji)
  • Wortel
  • Kaldu jamur atau kaldu ayam
  • Garam dan Gula secukupnya 
  • Merica
  • Minyak untuk menumis
  • Air

Setelah semua bahan siap, kita lanjut ke langkah pembuatannya. Berikut 5 langkah sederhana untuk membuat sup ikan bawal putih!. 

Langkah pembuatan :

  1. Siapkan ikan dan lumuri dengan perasan jeruk nipis diamkan selama 15menit..
  2. Setelah itu bilas dengan air bersih
  3. Panaskan wajan dan beri minyak goreng (2 sdm) setelah panas masukan bawang merah & putih tumis hingga harum...
  4. Setelah harum masukkan jahe,daun jeruk,sereh lalu tumis kembali hingga harum setelah harum smuanya masukkan air sekiranya dan diamkan hingga mendidih..
  5. Setelah mendidih masukkan wortel,ikan dan kaldu jamur,royco,garam,gula tes rasa dan tutup kembali hingga matang
  6. Setelah semua matang masukkan potongan daun bawang,seledri dan tomat diamkan sebentar lalu angkat..siap sajikan

Gimana? Mudah bukan? Jangan ragu untuk recook sendiri di rumah ya moms. Mudah dan praktis dengan mengikuti resep sup ikan bawal di atas. 


Sumber foto: cookpad/Riska wulansari





Tidak ada komentar untuk "Sajian Hangat dan Bergizi, Coba Resep Sup Ikan Bawal Ini!"