5 Peluang Karir Terbaik bagi Lulusan Farmasi
Hindunnisa.com - Pendidikan menjadi salah satu prioritas yang menjadi gerbang menuju karir yang baik di masa depan. Farmasi merupakan salah satu jurusan yang kini banyak diminati karena peluang karir yang beragam dan cukup menjanjikan.
Jurusan farmasi menjadi pilihan yang tepat bagi yang ingin berkarir di dunia kesehatan selain menjadi dokter dan perawat. Mahasiswa yang sudah menyelesaikan pendidikannya dapat memperoleh gelar sarjana farmasi.
Masyarakat awam menganggap jurusan ini identik dengan meracik obat. Anggapan ini tidak sepenuhnya benar karena banyak produk lain yang dapat diracik menggunakan ilmu farmasi seperti kosmetik dan makanan.
Apa Saja Mata Kuliah Jurusan Farmasi?
Peminat jurusan farmasi mengalami peningkatan setiap tahunnya. Hal ini juga berbanding lurus dengan semangat lembaga pendidikan membuka jurusan farmasi. Lulusan farmasi kemudian dapat berada di bawah naungan PAFI (Persatuan Ahli Farmasi Indonesia).
Semua tenaga yang bergerak di bidang farmasi dapat bergabung dengan organisasi ini misalnya PAFI Teluk Bintuni. Sebagian masih bingung, apa saja yang dipelajari agar dapat menyelesaikan kuliah sebagai lulusan farmasi. Berikut ini mata kuliah wajib yang biasanya dipelajari Jurusan Farmasi:
- Kimia Organik
- Biologi Sel dan Molekuler
- Farmasetika
- Ilmu Biomedik
- Farmasi Fisika
- Analisis Farmasi Analisis Fisikokimia
- Mikrobiologi Farmasi
- Farmakognosi
- Farmakologi Dasar dan Toksikologi
- Biokimia
- Farmakoterapi, dan lain-lain.
Kebutuhan Jurusan Farmasi di Dunia Kerja
Jika tertarik untuk berkarir di dunia farmasi, maka Anda sebaiknya mengetahui apa saja prospek kerja dunia farmasi. Berikut pilihan pekerjaan bagi lulusan farmasi:
Bekerja di Lembaga Pemerintah
Prospek karir bagi sarjana farmasi yang banyak diincar salah satunya bekerja di lembaga pemerintah seperti di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Secara umum, tugasnya mengawasi penggunaan obat-obatan dan juga komposisi makanan yang beredar di masyarakat.
Farmasi Industri
Lulusan S1 Farmasi berpotensi bekerja di bidang industri. Biasanya penempatan ahli farmasi di bagian Research and Development (R&D) yang bertugas menentukan formula, teknik pembuatan obat serta menentukan bahan baku untuk obat.
Apotek, Rumah Sakit, dan Laboratorium Klinik
Setelah lulus, umumnya lulusan farmasi melamar kerja di apotek, rumah sakit atau bisa juga melamar di laboratorium klinik. Jika bisa berkembang dengan baik, bisa juga membuat apotek atau klinik sendiri dengan memperhatikan syarat dan perizinan.
Jadi, bukan hanya sebagai pekerja, Anda juga bisa menjadi pebisnis di bidang kesehatan. Pastikan untuk benar-benar menguasai ilmu farmasi yang nantinya bermanfaat dalam menyediakan obat di apotek atau klinik Anda.
Tenaga Pendidik
Prospek karir selanjutnya bagi lulusan farmasi adalah menjadi tenaga pendidik. Anda bisa menjadi dosen di perguruan tinggi farmasi atau guru di lembaga pendidikan kesehatan lainnya. Lulusan farmasi dapat melanjutkan karir ke jenjang S2 untuk menjadi dosen.
Peneliti Farmasi
Sarjana lulusan farmasi juga memiliki peluang untuk menjadi seorang peneliti farmasi. Anda dapat membantu pengembangan ilmu farmasi atau ikut serta dalam penelitian. Jika menjadi peneliti farmasi biasanya memiliki prospek pekerjaan seperti bekerja di Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).
Itulah 5 peluang karir untuk lulusan farmasi. Selain berkarir di Indonesia, banyak pula yang mencoba peruntungan di luar negeri. Hal ini bukan tidak mungkin, dengan berbekal keahlian yang dimiliki saat kuliah jurusan farmasi.
Pastikan untuk selalu menambah informasi misalnya dari komunitas lulusan farmasi. Dengan demikian Anda berpeluang mendapat banyak ilmu dan juga relasi. Perkaya pengetahuan dengan informasi seputar farmasi di https://pafitelukbintuni.org.
Tidak ada komentar untuk "5 Peluang Karir Terbaik bagi Lulusan Farmasi"
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung ke blog ini,,, Silakan post komentar Anda